300x250 AD TOP

Senin, 11 September 2017

Tagged under:

Setengah dari Kebaikan Keislaman

ONE DAY ONE HADITS

Senin, 11 September 2017/ 20 Dzulhijjah 1438

عن أبي هريرة رضي الله عنه قَالَ: قَالَ رَسُول الله صلى الله عليه وسلم: ((مِنْ حُسْنِ إسْلامِ المَرْءِ تَرْكُهُ مَا لا يَعْنِيهِ)). حديث حسن. رواه الترمذي وغيرُه.

Dari Abu Hurairah r.a., katanya: "Rasulullah sholallahu alaihi wassalam bersabda:
"Setengah daripada kebaikan keislaman seseorang ialah apabila ia suka meninggalkan apa-apa yang tidak memberikan kemanfaatan padanya - yakni ia tidak memerlukan untuk mencampuri urusan itu. Ini adalah Hadis hasan yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi dan lain-lain.

Pelajaran yang terdapat dalam hadits:

1- Hadits ini merupakan inti dari pada adab dalam islam.

2- Meninggalkan sesuatu yang tidak berfaedah misalnya sesuatu yang memang bukan urusan kita atau sesuatu yang terang salah dan batil, maka tidak berguna kita membela atau menolongnya.

3- Demikian pula sesuatu yang bila kita campuri, maka bukan makin baik dan mungkin mencelakakan diri kita sendiri. Semua itu baiklah kita tinggalkan, kalau kita ingin jadi orang Islam yang baik.

4- Imam Ghozali berkata: Batasan ucapan yang tidak ada gunanya, tatkala kita diam tidak berdosa dan tidak membawa madhorot.

Tema hadist yang berkaitan dengan Al-Quran:

1- Allah Subhanahu wa Ta'ala Dzat yang Maha Tau.

إِنَّ اللَّهَ لَا يَخْفَىٰ عَلَيْهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ

Sesungguhnya bagi Allah tidak ada satupun yang tersembunyi di bumi dan tidak (pula) di langit.
[Surat Ali 'Imran 5]

2- Diantara mukmin yang beruntung.

وَالَّذِينَ هُمْ عَنِ اللَّغْوِ مُعْرِضُونَ

Dan orang-orang yang menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tiada berguna,
[Surat Al-Mu'minun 3]

0 comments:

Posting Komentar